Kekompakan Warga RT. 02 Ds. Perintis di Tahun 2018 Semakin Meningkat dan Solid

Gotong-royong perbaikan parit RT. 02 Jln. 26 Ds. Perintis Tahun 2018 (Jum'at, 02 Maret 2018)

Alhamdulillaah... Kekompakan segenap warga RT. 02 Ds. Perintis dalam melaksanakan program bersama di tahun 2018 ini semakin solid. Hal tersebut terlihat dari semakin kompaknya warga setempat dalam berpartisipasi dalam kegiatan gotong-royong yang diadakan pada setiap hari Jum’at sore pada setiap pekannya.

Tentu dengan adanya peningkatan dalam hal kebersamaan ini diharapkan ke depannya akan semakin meningkatan kualitas hubungan antar warga dan juga adanya peningkatan kualitas berkehidupan kemasyarakatan secara umum di wilayah RT. 02 Jln. 26 Ds. Perintis. aamiin...

0 Response to "Kekompakan Warga RT. 02 Ds. Perintis di Tahun 2018 Semakin Meningkat dan Solid"

Posting Komentar